Resep Nusantara

Resep Cilok isi Daging Ayam dan Keju Mozarella Ala Dapur Adis

Published

on

Sumber Video

Bahan isi cilok :

– Daging ayam yang sudah di tumis sebelumnya menggunakan bawang bombai, bawang putih, dan sedikit pala.
– Keju mozarella yang sudah di potong dadu secukupnya.

 

Bahan adonan cilok

– Tepung kanji 250 gr
– Tepung terigu 250 gr
– Daun bawang secukupnya
– 4 siung bawang putih yang sudah di haluskan
– Air hangat 400ml
– Garam dan merica bubuk secukupnya

 

Cara membuatnya :

– Pertama ayak tepung kanji serta tepung terigu, lalu di campurkan.
– Masukkan garam dan merica bubuk secukupnya
– Masukkan bawang putih yang sudah di haluskan, aduk hingga merata
– Masukkan daun bawang, aduk lagi hingga merata
– Selanjutnya, tambahkan air hangat sedikit demi sedikit, aduk hingga kalis.
– Setelah adonan nya kalis, ambil adonan secukupnya, bulatkan adonannya, kemudian di pipihkan dan kita masukkan daging ayam dan keju mozarella ke dalamnya, lalu di bulatkan kembali
– Setelah semua adonan sudah terisi, selanjutnya kita rebus cilok nya.
– Setelah cilok nya sudah matang, tiriskan dan sajikan