Wisata
Menelisik Legenda Kuliner Solo
Published
7 tahun agoon
1223 ViewsNasi Liwet Bu Wongso Lemu
Lokasi Warung Nasi Liwet Wongso Lemu di Jalan Teuku Umar, Keprabon. Warung nasi liwet ini memang sudah berdiri sejak tahun 1950 hingga saat ini dikelola oleh cucu dari Bu Wongso Lemu, Ati Tri Wulandari.
Nasi gurih yang dipadu suwiran ayam, telur rebus, sayur labu, dan areh begitu nikmat disantap di tengah hangatnya suasana Solo di malam hari. Setiap harinya warung ini buka dari jam 4 sore hingga jam 1 dini hari.
Tengkleng Bu Edi
Lokasi warung Bu Edi ini ada di sisi utara gapura Pasar Klewer, Bu Edi menjajakan dagangannya sejak jam 2 siang. Namun, hanya dalam hitungan jam, tengkleng sudah pasti habis terjual. Nah, bagi kamu yang ingin mampir ke warung ini, sebaiknya siap-siap mengantri sejak jam 1 siang
Serabi Notokusuman
Srabi Notosuman punya dua varian rasa, polos dan coklat. Satu porsi serabi polos berisi 10 buah dibanderol 20 ribu, sedangkan yang rasa coklat 25 ribu. Cukup murah, ‘kan? Nah, buat kamu yang bingung memilih camilan atau buah tangan ketika di Solo, bisa berkunjung ke gerai Srabi Notosuman yang ada di Jalan Mohammad Yamin No 28 ini.
Timlo Solo
Dari segi tampilannya masakan timlo ini mirip dengan soto, yaitu memiliki kuah bening. Untuk pelengkapnya, masakan Timlo Solo ini ada sosis ayam yang dipotong-potong.
Telur ayam pindang dan juga irisan jeroan ayam, seperti ati dan ampela. Penyajiannya ada yang langsung digabung degan nasi putih ada pula yang dipisah. Kalau dipisah diatas nasinya ditaburi bawang goreng. Salah satu Warung Timlo Solo yang selalu ramai dikunjungi adalah Warung Timlo Sastro yang lokasinya di timur Pasar Gede Solo. Warung ini buka tiap hari pukul 7 pagi.
Gudeg Ceker MargoyudanBu Kasno
Tempat akan enak di Solo pada malam hari salah satunya adalah warung gudeg ceker Margoyudan Bu Kasno yang ada di Jalan Monginsidi, tepatnya di sebelah barat SMA 1 Solo.
Warung gudeg ceker yang sudah ada sejak 1970-an siap melayani perutmu yang keroncongan. Yup, menu gudeng memang cukup populer di Solo meskipun asalnya dari Kota Jogja.
Cukup dengan 15 ribu, sepiring nasi pulen dipadu gudeng, opor ayam, telur, dan ceker sudah pasti mengobati rasa laparmu.Bagaimana? Anda tertarik untuk mencicip gudeg bu Kasno? Sangat cocok sekali kalau kita tiba-tiba lapar pada malam hari, datang aja kesini.
Sumber: Solopos.tv


Lirik Sholawat Burdah, Cover By Khanifah Khani

Chords, Putri Ariani – Loneliness

Chords, Gary Moore – Still Got The Blues

Chords, GILDCOUSTIC – Nemen
